Langsung ke konten utama

Silabus Media Pembelajaran

Berikut ini adalah silabus mata kuliah Media Pembelajaran yang diampu oleh Drs. Saryono M.Or.







Universitas Negeri Yogyakarta
Fakultas Ilmu Keolahragaan

JKR 6309 Media Pembelajaran Pendidikan Jasmani
Semester Ganjil 2017

Pengajar       : Saryono, M.Or. & Dr. Sri Winarni
Kantor          : Lab Media Pembelajaran FIK, UNY
Jam kantor    : Melalui janji
Email            : saryono@uny.ac.id & sri_winarni@uny.ac.id
Kredit           : 3 sks
Perkuliahan   : Kelas D, Rabu ( 11.10-12.50 ) & Kamis (09:20-11:00)
Kode Edmodo         : nevmeb
                    

1.    Deskripsi Kuliah:
Kuliah ini memfokuskan pembelajaran media untuk pendidikan jasmani.

2.    Standar Kompetensi Matakuliah:
Setelah mengikuti matakuliah ini, mahasiswa diharapkan memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang bagaimana mendesain, mengembangkan, dan memanfaatkan media pembelajaran.

3.    Strategi Perkuliahan:
Pembelajaran Berbasis Workshop

4.    Evaluasi:
Ujian Teori Media  30%
Tugas Kelompok   20%
Tugas Individu       40%

5.    Referensi:
Setiawan, C. Pengembangan Media Pembalajaran untuk Pendidikan Jasmani (Draft Buku).

6.    Skenario Perkuliahan

Pertemuan
Materi
Catatan
1
Penjelasan Silabus Perkuliahan

2
Media, Teknologi, & Pembelajaran
Baca: Bab I, hal 2-13
3
Mengapa Menggunakan Media?
Baca: Bab I, hal 13-22
4
Kuiz 1

5
Teori Belajar
Baca: Bab II, hal 2-13
6
Media & Pengayaan Pengalaman Belajar
Baca: Bab II, hal 13-26
7
Kuiz 2

8
Media Manipulatif & Materi Cetak
Baca: Bab III, hal 2-12
9
Media Sederhana & Media yang dipajang
Baca: Bab III, hal 12-18
10
Kuiz 3, feedback portfolio

11
Media Audio
Perencanaan pembuatan media audio
Baca: Bab IV, hal 2-9

12
Workshop Media Audio

13
Workshop Media Audio; peer feedback

14
Kaidah Visual: Elemen
Baca: Bab V, hal 2-13
Batas Pengumpulan: Tugas Individu I (Media Audio)
15
Kaidah Visual: Pola & Pengaturan
Baca: Bab V, hal 13-23
16
Media yang tidak diproyeksikan
Perencanaan Pembuatan Media Visual tidak Diproyeksikan—Kelompok dan Individu
Baca: Bab VI, hal 2-28

17
Workshop Media Visual & Handout/Kartu

18
Workshop Media Visual & Handout/Kartu; peer feedback

19
Tips penyusunan PowerPoint (PPT) Perencanaan Penyusunan PPT
Batas Pengumpulan: Tugas Kelompok I (Media Visual) & Tugas Individu II (Handout/Kartu)
20
Workshop PPT; Peer-feedback, feedback portofolio

21
Media Audio Visual
Perencanaan Pembuatan Video
Baca: Bab VII
Batas Pengumpulan: Tugas Individu III (PPT)
22
Workshop Pembuatan Video Pembelajaran: Pengambilan Video/foto

23
Workshop Pembuatan Video; Peer-feedback

24
Teacher’s Blogs; Perencanaan Pembuatan Teacher’s Blog
Batas Pengumpulan: Tugas Individu IV (Video)
25
Workshop Teacher’s Blog

26
Workshop Teacher’s Blog; Peer-feedback, feedback portfolio

27
E-learning: Edmodo; Perencanaan Penyusunan Edmodo
Batas Pengumpulan: Tugas Individu V (Teacher’s Blog)
28
Workshop Edmodo

29
Workshop Edmodo

30
Simulasi Edmodo

31
Simulasi Edmodo

32
Ujian Akhir
Batas Pengumpulan: Tugas Kelompok II (Edmodo)


7.    Tugas Individu
·         Tugas Individu I: Media Audio; kirimkan versi MP3 Media Audio anda ke virtual kelas Edmodo pada pertemuan ke 14.
·         Tugas Individu II: Pilih salah satu (Handout atau Kartu); kirimkan versi PDF handout/kartu Anda pada pertemuan ke 19.
·         Tugas Individu III: PowerPoint; kirimkan file PPT ke kelas virtual Edmodo pada pertemuan ke 21.
·         Tugas Individu IV: Video; kirimkan link YouTube video ke kelas virtual Edmodo pada pertemuan ke 24
·         Tugas Individu V: Teacher’s Blog: berisi portfolio Anda. Anda harus mengembangkan portofolio sejak awal perkuliahan. Kunci kesuksesan Anda ada pada kerajinan Anda mendokumentasikan semua proses pembelajaran. Kirimkan link blog Anda pada pertemuan ke 27.
·         Jika Anda terlambat mengumpulkan tugas maka akan diberi NILAI “0”.


8.    Tugas Kelompok
·         Tugas Kelompok I: Media Visual; kumpulkan karya kelompok Anda pada pertemuan ke 19.
·         Tugas Kelompok II: Virtual kelas Edmodo, kumpulkan pada pertemuan ke 32.
·         Jika kelompok Anda terlambat mengumpulkan tugas kelompok, maka seluruh anggota kelompok akan mendapatkan nilai ”0”.

9.    Penilaian (Kemanfaatan pada Pendidikan Jasmani)
Lihat rubrik penilaian karya (menyusul & download di Edmodo)

Yang perlu disiapakan :
    1. Kelas virtual kita ada di edmodo.com: menjadi seumber informasi dan aktifitas belajar mata kuliah ini.
    2. Buat akun di edmodo.com dan daftarkan diri Anda ke kelas Media Pembelajaran 2017. Anda membutuhkan group code untul menjadi member kelas virtual. Dapatkan group code dari dosen.
    3. Dokumentasikan semua proses pembelajaran Anda dari hari ke hari dalam portofolio sejak pertemuan pertama. Pekerjaan Anda dalam menyusun portofolio akan berat jika tidak dibuat dari awal. Format portofolio menyusul.

Peraturan Kelas

          Meskipun kuliah ini tidak terlalu memperhitungkan kehadiran, tapi JANGAN TERLAMBAT datang ke kelas.
          Tidak diperbolehkan makan dan minum saat perkuliahan di lab komputer.
          Selama perkuliahan berlangsung, mohon handphone dimatikan atau switch menjadi ”silent”. DILARANG KERAS MEMBACA-MENGIRIM TEKS (SMS, WA, BBM) & MENERIMA-MENELPON. Jika ada hal-hal yang sifatnya emergensi, beritahukan kepada keluarga, kerabat, dan teman Anda nomer telpon FIK UNY (0274) 513092: petugas akan datang ke kelas untuk memberitahukannya kepada Anda.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahaya, Penularan dan Pencegahan HIV/AIDS

KENALI BAHAYA, PENULARAN DAN PENCEGAHAN HIV/AIDS MELALUI MEDIA PEMBELAJARAN HANDOUT Ketika pertama kali mendengar istilah HIV/AIDS tentunya yang berada dalam pikiran kita adalah gambaran sebuah penyakit yang berbahaya dan sampai saat ini belum ditemukan pengobatan yang tepat dan berhasil menyembuhkan penyakit ini. Penyakit HIV adalah salah satu jenis penyakit yang cara penularannya adalah melalui hubungan seksual. Dalam bahasa medisnya adalah masuk dalam golongan Penyakit Menular Seksual (PMS). HIV atau Human Immunodeficiency Virus adalah Virus yang menyerang daya tahan tubuh (sistem imun/kekebalan tubuh) manusia. Segala penyakit yang disebabkan virus ataupun infeksi seringkali berkaitan dengan daya tahan tubuh seseorang. Pada jenis penyakit virus biasa, dengan daya tahan yang lemah virus akan lebih mudah menyerang. Tetapi bila daya tahan tubuh kita bagus, maka akan mengalami kesulitan dalam melakukan penyerangan terhadap tubuh. Tidak demikian dengan HIV ini. Justru

Contoh Permainan Bola Kecil (Modifikasi)

Permainan Bola Kecil (Lempar Tangkap Bola) Permainan bola kecil adalah permainan yang menggunakan bola berukuran kecil, biasanya permainan ini menggunakan sebuah alat untuk memainkannya. Sama halnya dengan bola besar, permainan bola kecil juga membutuhkan tempat atau lapangan khusus juga memiliki beberapa peraturan saat bermain. Bagian yang dimodifikasi Yang akan dimodifikasi dalam permainan ini adalah: 1.       Peserta 2.       Sarana dan Prasarana 3.       Petugas 4.       Peraturan permainan 5.       Waktu Peserta Jumlah pemain dibagi menjadi 2 regu, setiap regu minimal berjumlah 10 orang pemain. Bisa juga lebih tergantung dari luas lapangan. Yang terpenting jumlah antara kedua regu seimbang. Sarana Prasarana -           Sarana                      Dalam permainan ini adapun sarana yang diperlukan adalah: a.   Bola.                    Dalam permainan bola  tangan  untuk bola dilakukan modifikasi  yaitu dengan menggunakan bola kasti/tenis atau

Hakikat Pendidikan Jasmani (Penjas)

Hakikat Pendidikan Jasmani (Penjas) 1.   Pengertian Pendidikan jasmani Pendidikan jasmani (disingkat Penjas) adalah mata pelajaran untuk melatih kemampuan psikomotorik yang mulai diajarkan secara formal di Sekolah Dasar hingga Sekolah Menengah Atas (http://id.wikipedia.org). Pendidiakn jasmani lebih menekankan pada pemberian pengajaran tentang olahraga pada masa sekolah yang bertujuan untuk mengembangkan fisk dan kognitif. Menurut Undang-undang No. 4 tahun 1950 tentang dasar-dasar pendidikan dan pengajaran pasal 9 "Pendidikan Jasmani ialah keselarasan antara tumbuhnya badan dan perkembangan jiwa dan merupakan suatu usaha untuk membuat bangsa Indonesia menjadi bangsa yang sehat dan kuat lahir batin, diberikan pada segala jenis sekolah". Pendidikan jasmani sangat menguntungkan bagi peserta didik untuk mempelajari gerak, sosial, dan kebudayaan, baik emosional dan etika.Pendidikan jasmani berarti program pendidikan lewat gerak atau permainan dan olahraga.Di dalamnya terka